Selasa, 26 Februari 2013

Mengenal Daging Domba Dan Kambing

Sampai detik ini penulis pun masih bingung terkait penyebab mengapa orang lebih mengenal daging kambing dibandingkan daging domba? Termasuk dalam penyebutan daging domba yang sudah dibuat ke dalam bentuk masakan seperti sate misalnya, di mana sebutan sate kambing lebih sering terdengar di telinga dibandingkan sate domba. 

Daging kambing lebih dikenal dibandingkan daging domba? Bisa jadi itu semua dikarenakan lebih banyak populasi hewan kambing dibandingkan ternak domba yang tidak hanya saja di Indonesia akan tetapi juga di dunia, walaupun masyarakat dunia sudah membedakan antara daging domba dengan daging kambing. Daging kambing disebut dengan Mutton sedangkan daging domba dikenal dengan istilah lamb.   

Ironisnya adalah, daging domba disalahkan sebagai biang kolestrol dan penyakit darah tinggi, padahal di luar negeri yang mana daging domba merupakan jenis daging merah pilihan yang dinyatakan memiliki kandungan gizi dan nutrisi sangat baik dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh manusia. 


Hasil penelitian menyatakan bilamana tingkat keempukan potongan karkas komersial pada daging domba adalah jauh lebih baik dibandingkan dengan kambing. Potongan karkas komersial adalah bagian paha, punggung, rusuk, bahu, leher, lengan, dada dan bagian lipat paha. Demikian juga dengan kadar lemak pada daging domba yang lebih rendah dibandingkan kambing, sementara kadar air yang terkandung pada daging domba adalah lebih tinggi dibandingkan daging kambing.

Bagaimana dengan kandungan protein pada tiap daging sebagai pertimbangan jenis daging merah yang hendak dikonsumsi? Kandungan protein pada daging domba di atas daging kambing. Aroma daging kambing juga dikenal lebih prengus dibandingkan daging domba, sementara bau amis pada daging domba biasanya muncul apabila teknik pemotongan ternak dilakukan kurang baik.   

Pertanyaan berikutnya setelah membaca uraian di atas adalah apakah semua daging domba menjadi baik untuk dikonsumsi? Dalam praktiknya di lapangan, tingkat keempukan, kadar lemak dan kandungan protein yang dimiliki pada daging domba ialah ditentukan juga pada usia ternak domba yang dipotong dan cara ternak domba dipelihara sebelum pemotongan. 
 
Sebagai contoh adalah domba yang hanya diberikan pakan rumput memiliki tingkat keempukan, kadar lemak, kandungan protein dan nutrisi lainnya jauh lebih baik dibandingkan domba yang bergantung pada pakan konsentrat, inilah yang menjadi salah satu keunggulan domba lokal walaupun belum seunggul daging domba produksi Selandia Baru dikarenakan faktor varietas ternak. Demikian juga dengan usia ternak yang berpengaruh pada kualitas daging domba yang dihasilkan, domba berusia di bawah satu tahun adalah dikenal terbaik dalam produksi karkas daging berkualitas. Daging domba akan berwarna merah muda bilamana didapat dari ternak yang masih berusia di bawah satu tahun.Posting Blog terdahulu tentang Pengetahuan Karkas Daging Domba

Berencana pesta barbeque daging domba? Kenali ragam pilihan alat barbeque daging domba yang tersedia dan banyak dijual online saat ini, Galeri Alat Barbeque Daging Domba. Pilihlah alat barbeque atau pemanggang daging domba dengan desain yang sederhana, mudah dalam pengoperasiannya dan bisa dibawa ke mana saja. Contoh gambar di atas adalah alat barbeque terbilang sederhana untuk acara pesta barbeque keluarga, alat barbeque atau pemanggang daging domba yang biasa digunakan untuk acara piknik bersama keluarga. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar